Pembahasan Ciri Makhluk Hidup Terbaik

Berbagai ciri makhluk hidup - hai adik-adik pembaca blog ilmu alam mengenai pembahasan biologi. dan kali ini kami menyajikan berbagai ciri makhluk hidup di bumi ini. ciri-ciri makhluk hidup sangat banyak, Manusia, binatang dan tumbuhan adalah makhluk hidup. Sangat banyak ciri makhluk hidup adalah bernapas. Kalian semua pasti bernapas bukan? Bernapas merupakan proses penunjang kehidupan bagi makhluk hidupp  disamping ciri-ciri lainnya. Apa saja ciri-ciri lainnya? Mari disimak.


Ciri - Ciri Makhluk Hidup



1 . Bergerak


Bergerak adalah proses berubahnya suatu bentuk/wujud makhluk hidup sebagai tanda kepekaan terhadap rangsangan disekitar lingkungannya. Contoh dari gerak yang dilakukan pada tumbuhan antara lain : pada daun putri malu, yang disentuh akan menutup dan gerak membukanya biji lamtoro pada otot-otot pada hewan vertebrata sebagai alat gerak, gerak pasif pada hewan vertebrata yaitu alat gerak berupa tulang, dan gerak pada manusia adalah bergeraknya otot-otot pada tubuh. 

2 . Peka Terhadap Rangsang (iritabilitas)


Semua makhluk hidup mempunyai kepekaan terhadap rangsang atau dalam bahasa bioloi disebut iritabilitas. Hal ini dapat ditunjukkan sebagai berikut: Pada tumbuhan, menutupnya daun putri malu saat disentuh. Pada hewan, saat fajar menyingsing ayam akan berkokok. Manusia jika diberi rangsangan seperti bau atau aroma yang menyengat akan bersin.

3 . Memerlukan Nutrisi


Tidak ada makhluk hidup yang tidak memerlukan nutrisi. Nutrisi digunakan sebagai ‘’bahan bakar’’ untuk  beraktifitas. Setiap makhluk hidup mempunyai cara yang berbeda untuk mendapatkan nutrisi. Tumbuhan dapat membuat makanan sendiri melalui proses fotosintesis. Sedangkan manusia dan hewan tidak dapat membuat makanan sendiri jadi mereka tergantung dari lingkungan disekitarnya.

4 . Respirasi atau bernapas


Bernafas bisa juga disebut respirasi adalah suatu proses pengambilan oksigen untuk oksidasi makanan, sehingga memperoleh energi dan mengeluarkan karbondioksida sebagai zat sisa. sedangkan mamalia dan hewan vertebrat bernapas dengan paru-paru. Ikan atau makhluk air bernapas menggunakan insang Tumbuhan,pada daun bernafas menggunakan stomata, pada batang melalui lentisel dan di akar melalui bulu-bulu akar. 

5 . Tumbuh dan Berkembang

Tumbuh adalah suatu proses bertambahnya isi  atau volume yang bersifat irreversible. Berkembang adalah suatu proses menjadi dewasa yang dipengaruhi oleh hormon, nutrisi dan lingkungan.

6 . Berkembangbiak (reproduksi)


Berkembangbiak bisa juga disebut proses reproduksi yang berfungsi untuk melestarikan jenisnya agar tidak punah. Cara berkembangbiak sebagai berikut : Secara kawin/generatif, yaitu perkembangbiakan yang prosesnya melibatkan sel telur dan sel sperma. Secara tak kawin/vegetatif, yaitu perkembangbiakan yang tidak melibatkan sel telur dan sel sperma, melainkan melibatkan sel tubuh.

7 . Adaptasi


Adaptasi adalah suatu proses untuk  menyesuaikan diri  terhadap lingkungan dan  kebiasaan. Terdapat tiga macam adaptasi, yaitu: Adaptasi morfologi, yaitu bentuk penyesuaian diri terhadap alat-alatdan bagian tubuhnya. Contoh: cakar burung elang untuk mencengkram erat mangsanya. Bunga teratai mempunyai daun yang lebar untuk memperluas bidang penguapan. Adaptasi fisiologis adalah adaptasi  dengan meyesuaikan alat-alat tubuh. Contoh : bertambahnya sel darah merah jika manusia berada di  pegunungan. Kotoran unta kering , tetapi urinenya kental Adaptasi tingkah laku, Contoh: hewan bunglon menggunakan kulitnya yang mengandung mimikri untuk menyesuaikan warna lingkungan dengan kulitnya, ikan paus muncul ke permukan secara periodic untuk bernapas.

8 . Regulasi

Regulasi adalah sebuah proses  pada makhluk hidup yang berfungsi mengatur keserasian di dalam tubuh organisme yang diatur oleh syaraf dan hormon. 

9 . Ekskresi
Ekskresi adalah proses pengeluaran hasilsisa dari proses metabolisme tubuh dalam berbagai bentuk. Contoh: Manusia mengeluarkan karbondioksida melalui paru–paru, insang sebagai alat pengeluaran karbondioksida pada ikan.



Jadi, ciri makhluk hidup sudah disampaikan diatas. semoga artikel ilmu alam mengenai pelajaran biologi tentang materi ciri makhluk hidup bisa membantu kesulitan adik-adik sekalian.

terimakasih.
Pembahasan Ciri Makhluk Hidup Terbaik | Unknown | 5